- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Cara Download dan Menggunakan Aplikasi GrabTaxi Untuk iOS atau iPhone - Mungkin diantara kalian pernah merasakan sulitnya untuk mencari kendaraan umum pada jam-jam sibuk atau saling rebutan taksi dengan para penumpang lain, dan merasa tidak nyaman menggunakan transportasi umum lainnya yang selalu ugal-ugalan dijalan. Hal inilah yang menginspirasikan Anthony Tan selaku pendiri dan CEO asal Malaysia untuk membuat sebuah Aplikasi Mobile untuk Pesan Taksi dengan Cepat dan Aman yang diberi nama GrabTaxi: GrabTaxi App.
Cara Download dan Menggunakan Aplikasi GrabTaxi Untuk iOS atau iPhone
GrabTaxi adalah sebuah Aplikasi mobile untuk melakukan pemesanan taksi langsung dari smartphone Anda. Fungsi dari aplikasi ini untuk membantu mengatasi masalah transportasi yang umum terjadi di kota-kota besar, misalnya seperti: kemacetan atau sulitnya mendapatkan taksi di Jakarta ketika hujan maupun pada saat peak time. Bayangkan bila Anda harus menunggu taksi yang lewat dihadapan Anda, berapa lama waktu yang terbuang untuk hal tersebut? Dengan menggunakan Aplikasi GrabTaxi Booking fee hal tersebut tidak akan terjadi, karena GrabTaxi dapat membantu Anda untuk menemukan lokasi taksi terdekat yang dapat mengantarkan Anda ke tempat tujuan, jadi tidak banyak waktu yang terbuang.
Gunakan GrabTaxi App untuk pesan taksi di mana pun anda berada, kapan pun anda inginkan, Lebih Cepat dan Aman tanpa perlu khawatir. Download Aplikasi GrabTaxi langsung dari Smartphone Anda melalui link dibawah ini.
iOS |
Tiga Pilar GrabTaxi untuk membantu memecahkan masalah:
- Keamanan
- Aplikasi pertama dengan fitur ‘Share My Ride’ untuk monitoring perjalanan kamu lewat social media, secara real time.
- Informasi mengenai supir taksi yang akan menjemput kamu.
- Kepastian
- Estimasi ketibaan taksi yang kamu butuhkan.
- Kecepatan
- Status booking akan diterima secara instan.
Selain aplikasi, GrabTaxi memiliki solusi dispatching otomatis yang komprehensif untuk operator taksi dan operator call center. Sistem dispatching ini berbasis Global Positioning System (GPS) smartphone dengan mengalahkan waktu alokasi taksi operator dari 15 menit menjadi 3 menit, ini merupakan fakta yang sebenarnya. Hal ini dapat membantu meningkatkan jumlah penumpang yang bisa ditangani dalam waktu sekaligus untuk mengurangi biaya. Mereka pun memiliki akses data serta dapat melihat langsung semua lokasi supir taksi mereka secara real-time.
Menurut kami, Aplikasi GrabTaxi Booking App ini sangat populer dan banyak digunakan diberbagai negara Asia Tenggara sepert: Malaysia, Singapura, Indonesia, Filipina, Thailand, dan Vietnam. Karena booking taksi menjadi sangat mudah dimana saja dan kapan saja hanya melalui perangkat mobile dan tidak perlu repot lagi keluar untuk mencari taksi, cukup menunggu dengan santai di tempat Anda.
Cara Menggunakan Aplikasi GrabTaxi
Download dan install aplikasi GrabTaxi, setelah berhasil menginstal lalu buka aplikasi tersebut, secara otomatis akan mendeteksi lokasi Anda dengan menggunakan built-in GPS (Global Positioning System) pada smartphone dan menunjukkan jumlah taksi yang tersedia dalam radius terdekat dengan lokasi Anda. Kemudian, Anda akan diminta untuk memasukkan tempat tujuan yang dikehendaki dan permintaan Anda akan dikirimkan langsung ke supir taksi dalam radius terdekat.
Bila Anda belum terdaftar sebagai pengguna Aplikasi GrabTaxi, pada langkah selanjutnya, Anda akan diminta untuk melengkapi data-data yang harus Anda lengkapi seperti: nama, e-mail, dan nomor ponsel. Setelah itu, Anda akan diminta untuk memasukkan kode aktivasi yang dikirimkan melalui sebuah pesan singkat (SMS) yang berisikan nomor Taxi Activation Code (TAC).
Selanjutnya, aplikasi ini akan menampilkan jarak tempuh dan estimasi biaya taksi berdasarkan tujuan yang sebelumnya telah Anda masukkan. Kemudian, Anda akan diminta untuk mengkonfirmasi pemesanan taksi dengan mengklik "Konfirmasi Pesanan".
Setelah itu, dalam beberapa menit, Anda akan menerima konfirmasi pemesanan taksi bersamaan dengan informasi detail pengemudi, nama, nomer ponsel, nomor taksi, foto pengemudi, dan perkiraan waktu kedatangan ke lokasi Anda.
Dengan adanya informasi detail pengemudi, GrabTaxi akan secara mudah melacak seandainya pengemudi melakukan tindak kejahatan kepada penumpang. Selain itu, penumpang juga dapat dengan mudah melapor ke polisi karena mereka secara otomatis mempunyai nomor polisi kendaraan, nama, dan foto pengemudi yang dinaikinya.
Bagi kalian yang membutuhkan transportasi di kota besar untuk mendukung aktivitas, seperti meeting dengan client atau senang melakukan kegiatan sosialisasi seperti makan siang bersama dengan kelompok dan membutuhkan taksi untuk transportasi, maka GrabTaxi adalah solusinya. Buruan Download dan Instal Aplikasinya sekarang juga. Semoga Bermanfaat.
Bagi kalian yang membutuhkan transportasi di kota besar untuk mendukung aktivitas, seperti meeting dengan client atau senang melakukan kegiatan sosialisasi seperti makan siang bersama dengan kelompok dan membutuhkan taksi untuk transportasi, maka GrabTaxi adalah solusinya. Buruan Download dan Instal Aplikasinya sekarang juga. Semoga Bermanfaat.